Senin, 19 Mei 2014

Rubik Virtual

Main Rubik Virtual di Halaman Utama Google
Memperingati ulang tahun puzzle ikonik Rubik yang ke 40 tahun, Google mengajak kita semua untuk menyelesaikan puzzle Rubik secara virtual pada halaman utamanya.
Jika Anda membuka halaman utama Google lewat browser desktop Anda, maka Anda akan melihat sebuah kubus rubik. Untuk memulai permainan, klik pada gambar kubus rubik dan Google akan mengacak warna-warna yang ada untuk Anda kemudian susun. Kontrol untuk permainan ini cukup mudah, klik-dan-geser di luar kubus untuk mengganti sisi rubik atau klik-dan-geser di dalam kubus untuk memutar rubik.
Kubus rubik virtual ini adalah salah satu dari banyak doodle Google interaktif untuk memperingati penemuan, tokoh, atau produk budaya lainnya di dunia. Beberapa doodle interaktif yang cukup menarik dan dapat dimainkan adalah doodle Pac Man dan doodle Doctor Who. Seluruh doodle tersebut dapat ditemukan di arsip doodle Google dan masih dapat dimainkan hingga saat ini.

0 komentar:

Posting Komentar